Datangi Tongkrongan Remaja, Polsek Bukit Batu Rangkul Mereka Cegah Dampak Pergaulan Bebas

0
IMG-20260107-WA0190

Metrosoeryanews.net,-Palangka Raya – Upaya pencegahan gangguan kamtibmas terus dilakukan Polsek Bukit Batu Polresta Palangka Raya dengan menyasar kalangan remaja melalui patroli dialogis di sejumlah titik tongkrongan yang ada di wilayah hukumnya.

 

Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Bukit Batu menyempatkan diri berdialog langsung dengan para remaja, memberikan imbauan kamtibmas.

 

Kemudian, mengajak mereka untuk menghindari pergaulan bebas yang dapat berdampak negatif terhadap masa depan, baik dari sisi sosial maupun hukum.

 

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Bukit Batu Ipda Muhammad Hafiizh Ramadhan menegaskan bahwa pendekatan persuasif menjadi kunci dalam membangun kesadaran generasi muda.

“Remaja perlu dirangkul dan diajak berdiskusi agar memahami risiko pergaulan bebas, penyalahgunaan narkoba, maupun tindak kriminal lainnya.

 

Kehadiran polisi di tengah mereka diharapkan bisa menjadi pengingat sekaligus motivasi untuk tetap berperilaku positif,” jelasnya, Rabu (7/1/2026).

 

Selain menyampaikan pesan moral dan kamtibmas, petugas juga mengingatkan para remaja agar tidak terlibat dalam aktivitas yang berpotensi mengganggu ketertiban umum, serta mengajak mereka berperan aktif menjaga keamanan lingkungan.

 

Melalui kegiatan ini, Polsek Bukit Batu berharap terjalin hubungan yang lebih dekat antara kepolisian dan generasi muda, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif dengan keterlibatan semua pihak.
(@dhea/MH/dk_reborn168)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!