Kapolda Dan Gubernur SULBAR Sambut Kedatangan Pangdam HASANUDDIN
Mamuju, (METROSOERYA.NET) – Kapolda Sulbar, Brigjen Pol Drs Baharudin Djafar, M.Si, Bersama Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar menyambut langsung kedatangan Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Surawadi beserta rombongannya, Kamis (23/8/2018) di Bandara Tanpa Padang Mamuju.
Selain Kapolda Sulbar hadir Danrem 142/Ttg, Para Pejabat Utama Polda Sulbar para Dandim Jajaran, Danlanal, Bupati Mamuju, Kapolres Mamuju dan Pejabat lainnya.
Kunjungan Pangdam sendiri dalam rangka kunjungan kerja ke kewilayah untuk memantau langsung wilayah tugas baru, sekaligus menjalin hubungan silaturahim dengan pejabat Pemerintah maupun POLRI di Sulbar.
Kapolda Sulbar dalam kesempatan tersebut menyambut hangat Mayjen TNI Surawadi beserta rombongannya dengan memberikan salam penghormatan.
Selain itu, penyambutan Pangdam juga di sertai dengan tradisi pengalungan Bunga dan tarian adat setempat sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan. (Rtyn Prima)