Kapolrestabes Surabaya Pimpin Upacara Sertijab Anggotanya
Surabaya, (METROSOERYA.NET) – Kapolrestabes Surabaya, Kombes Rudi Setiawan pimpin upacara Serah Terima Jabatan (sertijab) berlangsung di gedung Bhara Daksa Polrestabes Surabaya, Rabu (29/8/2018).
Jabatan itu diantaranya Kabag Ops dan Kasium Polrestabes Surabaya, selain itu ada Empat Kapolsek Jajaran yang juga menjalani Serah Terima yakni Kapolsek Rungkut, Kapolsek Wonokromo, Kapolsek Tambaksari dan Kapolsek Tandes.
Jabatan Kabagops yang sebelumnya dijabat oleh AKBP Bambang Sukmo Wibowo digantikan AKBP Eddwi Kurniyanto. SH, SIK., dimana sebelumnya beliau bertugas sebagai Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim.
Sedangkan Jabatan Kasium yang baru dijabat oleh AKBP Bambang Tri,SH yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolsek Sukomanunggal. Beliau menggantikan Kompol Nurnaeni.
Sementara itu Kapolsek Rungkut yang sebelumnya dijabat oleh Kompol Esti Setija Oetami, SH digantikan oleh Kompol I Gede Suartika, SH.
Sedangkan Jabatan Kapolsek Wonokromo diisi oleh Kompol Kompol Rendy Surya Aditama, SH, SIK.
Adapun Kapolsek Tambaksari yang sebelumnya dijabat oleh Kompol Prayitno, SH digantikan oleh Kompol Sirdi. Sedangkan Jabatan Polsek Tandes diisi oleh Kompol Kusminto, SH menggantikan Kompol Sofwan, SH.
Kapolrestabes Surabaya Kombes Rudi Setiawan mengatakan, mutasi jabatan di Lingkungan Kepolisian merupakan hal biasa dan itu merupakan sebuah kepercayaan yang diberikan pimpinan untuk mengemban jabatan yang baru serta merupakan sebuah prestasi.
Dalam rangka menuju predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani, Kapolrestabes Surabaya menyampaikan terima kasih kepada para pejabat yang akan meninggalkan Polrestabes Surabaya dan kepada pejabat yang baru ditunggu kiprah serta prestasinya. (Red)